Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

MANUSIA ADALAH PENGHALANG

Demi mendapat penilaian manusia seseorang dapat berkamuflase menjadi apapun sesuai kebutuhan.

Terlalu berhajat kepada manusia dapat merusak rasa manisnya iman dalam jiwa.

Bahkan penyakit sum'ah dan riya adalah penyakit yang bisa menghapuskan pahala amal.

Demi meraih penilaian manusia seseorang pandai bersilat lidah, berdansa bahasa dan menari-nari dalam kata.

Tapi saat merayu Allah dalam doa ia tak sanggup berlama lama.

Ada seorang guru yang mengatakan kepada muridnya, Aku lebih baik berjumpa anjing daripada berjumpa sifulan dan sifulan... Muridnya tersentak dan bertanya, kenapa sekasar itu guru???

Sang guru menjawab, jika bertemu anjing aku akan tetap menjadi diriku sendiri.

Tapi ketika bertemu sifulan dan sifulan terkadang aku terpancing untuk membagus baguskan diriku melebihi kapasitasku.

Dan itulah yang dapat merusak amalku dihadapan Allah, karenanya aku tak begitu suka berjumpa denganya.

Begitulah diri kita ini.. Hampir setiap amal terselip riya

Hampir setiap amal terselip sum'ah

Rasa tak bernilai jika tak di nilai oleh manusia

Padahal, Allah lah sebaik baik pemberi Hisab dan penilaian.

Jangan terlalu berharap kepada manusia

Karena manusia yang kita titipkan harapan adalah juga makhluk yang berharap sesuatu.

Berharaplah hanya kepada Allah

Karena Dialah tempat bergantung dan Maha Pemberi yang paling mengerti.

Wallahu A'lam Bis-shawab.

<< Kisah Nabi Sulaiman Diberi Pilihan Antara Harta, Kerajaan, Atau Ilmu >>

close