Oda Nobunaga Tokoh Pemersatu Jepang Era Shogun
KompasNusantara - Oda Nobunaga merupakan sosok besar dalam sejarah Era Shogunate di Jepang. Beliau lahir pada tanggal 23 Juni 1534 di daerah Owari.
Oda Nobunaga adalah seorang daimyo Jepang yang hidup dari zaman Sengoku hingga zaman Azuchi-Momoyama. Lahir sebagai pewaris Oda Nobuhide, Nobunaga harus bersaing memperebutkan hak menjadi kepala klan dengan adik kandungnya Oda Nobuyuki.
Nobunaga dikenal dengan kebijakan yang dianggap penolakan kontroversial kekuasaan oleh klan yang sudah mapan, dan penghapusan pengikut keluarga asal-usul keturunannya tidak jelas.
Nobunaga memenangkan banyak pertempuran di era Sengoku berkat penggunaan senjata api model baru.
Selain itu, ia ditakuti karena tindakannya sering dinilai kejam, seperti perintah untuk membakar semua lawan yang mengepung kuil Enryakuji, sehingga Nobunaga mendapat julukan raja iblis.
Oda Nobunaga pernah diceritakan dalam sebuah film yang membahas tentang dirinya pada abad ke-16.
Oda Nobunaga |
Saat masih muda, Oda sebenarnya dianggap sebelah mata untuk meneruskan ayahnya sebagai pemimpin klan Oda, namun melalui pernikahan berbau politis yang diatur oleh ayahnya, Nobunaga bukan hanya memperoleh pengaruh kekuasaan, dirinya pun sukses menjadi daimyo yang menggabungkan tiga wilayah kekuasaan untuk menyatukan Jepang.
Dirinya merupakan salah satu dari tiga orang pemersatu Jepang pada jaman peperangan bersama dengan para jenderal yang kelak menjadi suksesornya, Toyotomi Hideyoshi dan Tokugawa Ieyasu.
Dia juga merupakan seorang Daimyo terkemuka pada zaman Sengoku dalam sejarah Jepang.
Oda Nobunaga hidup dalam zaman pendudukan militer yang tidak berkesudahan, yang mana dirinya telah menaklukkan sekitar sepertiga wilayah Jepang sebelum dirinya tewas dalam pertempuran di tahun 1582.