Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Sejarah Konflik Besar Antara Bangsa ARAB Dan PERSIA di Era Modern


Jika kita membicarakan tentang konflik Timur Tengah, mungkin konflik antara Irak dan Iran menjadi salah satu konflik yang cukup menyita perhatian. Pada tahun 1980 kedua negara tersebut terlibat perang besar yang terjadi selama delapan tahun. Bagaimana bisa terjadi?

Konflik antara Iran dan Irak bermula ketika presiden Irak, Saddam Hussein berniat untuk merebut wilayah Khuzestan dari Iran yang kaya akan sumber daya minyak namun dihuni oleh banyak penduduk beretnis Arab yang merupakan etnis mayoritas di Irak. Saddam Hussein juga menginginkan wilayah sungai Shatt al-Arab yang berada diperbatasan antara Iran dan Irak. Selain ambisi teritori, Saddam Hussein juga memiliki kekhawatiran setelah revolusi Iran yang terjadi pada 1979 meruntuhkan kekuasaan Dinasti Pahlavi di Iran dan mendirikan republik teokrasi islam dibawah kepemimpinan Ayatollah Ruhollah Khomeini. Pengaruh revolusi Iran dikhawatirkan akan berkembang di Irak dan Saddam Hussein tidak ingin kekuasaannya diruntuhkan oleh revolusi.

Faktor ambisi perluasan wilayah dan upaya Saddam Hussein untuk menangkal pengaruh revolusi Iran membuatnya memutuskan untuk menyerang Iran. Pada 22 September 1980 pasukan Irak melakukan serangan kilat terhadap wilayah Khuzestan. Iran, untuk menangkalnya kemudian merekrut banyak milisi rakyat untuk menamperkuat pertahanannya yang terbukti mampu menghambat gerak maju pasukan Irak. Mundurnya pasukan Irak membuat Saddam Hussein menawarkan gencatan senjata kepada Iran namun Iran menolak tawaran tersebut dan akan terus berperang hingga Saddam Hussein lengser dari kekuasannya.

Perang terus mengalami kebuntuan hingga tahun 1988. Kedua negara menghentikan perang pada 20 Agustus 1988 setelah Dewan Keamanan PBB mengeluarkan Resolusi 598. Perang Iran Irak menyebabkan kerugian ekonomi besar bagi kedua negara. Sementara itu korban jiwa dalam perang ini diperkirakan mencapai angka satu juta orang terutama dari pihak Iran yang menderita korban lebih banyak.

Nah menurutmu bagaimana signifikansi perang tersebut terhadap negara negara dunia? Coba share pendapat kalian!
close