Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

7 Jenis Kaktus Termahal


KompasNusantara - Berduri dan mampu bertahan di daerah gurun yang kering dengan udara panas adalah salah satu ciri khas tanaman kaktus. Tanaman yang termasuk dalam famili cactaceae ini masuk dalam golongan sukulen yang memiliki cadangan air pada batang. Tidak heran tanaman ini mampu bertahan pada udara tropis.

Jenis-jenis kaktus pun beragam dan banyak yang memiliki harga selangit. Apa saja variannya? Simak berikut jenis-jenis kaktus termahal di dunia?

1. Kaktus Euphorbia Abdelkuri


Kaktus Euphorbia Abdelkuri dengan warnanya yang lain daripada yang lain selalu mencuri perhatian. Kaktus yang biasanya berwarna kehijauan tidak berlaku pada abdelkuri.

Cenderung memiliki lapisan layaknya selimut, kaktus satu ini berwarna putih keabu-abuan. Dibanderol dengan harga Rp2.000.000 per daunnya, kamu dapat memiliki kaktus seperti pada gambar di atas dengan harga Rp6.000.000. 

2. Ariocarpus Fissuratus Cactus Succulent


Ingin memiliki kaktus dengan harga yang fantastis karena langka? Kamu bisa memiliki macam kaktus Ariocarpus Fissuratus. Dengan harga kurang lebih Rp3.000.000 – Rp5.000.000 kamu bisa mengantongi tanaman unik nan indah satu ini.

Tanaman dengan diameter 9-10 cm ini memiliki daun semacam beludru dengan warna hijau tua redup, di tengahnya terdapat layaknya kapas berwarna kecoklatan. Kamu bisa menempati kaktus satu ini pada pot berwarna putih aesthetic untuk memperindah hunian.

3. Kaktus Lophophora


Ternyata memang koleksi macam-macam kaktus itu menarik ya! Selain kecantikan dari masing-masingnya jenisnya, Peyote Cactus atau kaktus lophophora juga memiliki kandungan yang dapat mengobati penyakit, lho!

Kaktus lophophora juga menjadi salah satu kaktus dengan daun yang cukup unik dan menarik. Lihat, bentuknya yang bulat dan menyerupai tomat tersebut cocok ditempatkan dalam pot mini berwarna bukan? Harga peyote bervariasi Rp200.000 – Rp700.000.

4. Kaktus Golden Barrel


Hiasan varian kaktus untuk mempercantik rumah selanjutnya adalah kaktus golden barrel. Sering disebut tanaman mirip buah semangka, kaktus barel memiliki bentuk unik bulat dengan kepala mahkota berwarna kuning.

Memiliki kaktus ini seperti memiliki hadiah terindah. Dibanderol dengan harga cukup tinggi, kamu bisa memilikinya dengan kisaran harga Rp300.000 – Rp4.000.000. Sungguh fantastis bukan?

5. Kaktus Agave Leopoldii


Jenis kaktus termahal berjenis agave satu ini memiliki daun yang unik. Dominasi warna hijau dan putih membuat tanaman satu ini menarik.

Khususnya Kaktus Agave Leopoldii bisa dibanderol mulai dari Rp100.000 – Rp400.000 per tanaman. Mengapa memiliki harga yang terbilang tinggi?

Kaktus satu ini jarang ditemukan dan menjadi salah satu macam kaktus yang langka. Tertarik mengadopsinya di rumah?

6. Kaktus LB Hybrid


Varian macam kaktus yang dibanderol dengan harga cukup tinggi memang beragam. Setelah Agave ada pula kaktus mini yang cantik dengan sebutan Kaktus LB Hybrid.

Kaktus imut nan cantik satu ini memiliki daun yang unik layaknya bentuk bintang bertumpuk. Durinya berada di ujung-ujung daun dan berwarna oranye. Pins bisa memilikinya dengan harga Rp300.000 – Rp600.000.

7. Kaktus Gymnocalycium Mihanovichii


Masih dalam varian mini yang cantik. Selanjutnya ada Kaktus Gymnocalycium Mihanovichii, masuk dalam jenis kaktus termahal.

Kaktus satu ini memiliki daun berwarna cantik merah muda dan tetap memiliki duri pada ujung daun. Harganya pun bermacam-macam sesuai dengan varian dari lokal maupun import, yaitu Rp200.000 – Rp1.200.000.

Itulah jenis-jenis kaktus termahal yang dapat menjadi hiasan untuk mempercantik rumah.
close