5 KAPAL SELAM BERTENAGA NUKLIR YANG PALING DITAKUTI
KompasNusantara - Kapal selam digunakan untuk operasi senyap bawah laut. Keberadaannya yang tidak diketahui mampu mengintai lawan dan menjaga perbatasan teritorial laut.
Kapal selam yang canggih dianggap harus memiliki sonar yang bagus untuk mendeteksi kapal selam musuh, dan tidak terlacak radar musuh. Berikut 5 kapal selam perusak paling ditakuti di dunia dikutip Military Today.
1. | Kapal Kelas Seawolf – Amerika Serikat
Kapal dari kelas Seawolf disebut sebagai kapal yang paling canggih, tetapi juga dianggap sebagai kapal selam ‘pemburu-pembunuh’ termahal di dunia.
Kapal selam ini dimaksudkan untuk mengembalikan keunggulan teknologi Angkatan Laut AS atas Soviet dari tahun 1945 hingga pertengahan 1980-an, ketika spionase dan perang dingin terjadi.
Kapal kelas Seawolf berfungsi untuk mencari dan menghancurkan kapal selam rudal balistik terbaru Soviet, seperti kelas Typhoon, dan kapal selam terbaru seperti kelas Akula.
Kapal selam kelas Seawolf bisa dibilang kapal selam paling tenang di dunia yang pernah dibuat. Kapal ini dinilai sangat sunyi bahkan pada kecepatan tinggi.
Sebagian besar kapal selam perlu menurunkan kecepatannya hingga 5 knot untuk menghindari deteksi sonar, sementara kelas Seawolf mampu berjalan dengan kecepatan 25 knots dan tidak dapat terdeteksi sonar musuh.
Kapal selam ini memiliki delapan tabung torpedo 660 mm. Tabung-tabung ini digunakan untuk meluncurkan torpedo Mk.48 dan rudal anti-kapal Sub-Harpoon. Tabung torpedo juga digunakan untuk meluncurkan rudal jelajah serang darat Tomahawk dengan jangkauan 1.700 kilometer.
2. | Kapal Kelas Astute – Inggris
Kapal selam serang bertenaga nuklir kelas Astute pertama dioperasikan oleh Angkatan Laut Inggris, Royal Navy pada tahun 2010. Sejauh ini terdapat 7 kapal yang beroperasi dari kelas tersebut.
Kapal kelas Astute dianggap memiliki mode siluman dan memiliki kapasitas angkut senjata lebih banyak dari kelas lainnya. Astute dilengkapi dengan enam tabung torpedo 533mm, dan bisa membawa campuran rudal dan torpedo.
Selain itu dilengkapi rudal jelajah serangan darat Tomahawk Block IV yang memiliki jangkauan 1.700 kilometer dan dapat menargetkan kapal musuh serta target darat.
3. | Kapal Kelas Graney – Rusia
Proyek 885 Yasen (kelas Graney) merupakan kapal selam jenis serang bertenaga nuklir terbaru Rusia. Kapal utamanya Severodvinsk, dibangun pada tahun 1993 namun konstruksinya terhenti karena masalah pendanaan.
Kapal ini ditugaskan di Angkatan Laut Rusia hanya pada tahun 2013. Kapal kedua dari kelas tersebut dibangun untuk meningkatkan proyek. Saat ini terdapat 6 kapal yang masih beroperasi.
Graney memiliki 24 tabung peluncuran vertikal untuk berbagai rudal jelajah. Ini termasuk P-800 Oniks, yang memiliki jangkauan sekitar 300 kilometer.
Juga terdapat delapan tabung torpedo 650 mm yang juga dapat digunakan sebagai peluncuran rudal dan torpedo. Berdasarkan laporan, kapal ini dapat membawa hingga campuran 30 torpedo dan rudal.
4. | Kapal Kelas Los Angeles Terbaru – Amerika Serikat
Angkatan Laut AS saat ini mengoperasikan sekitar 40 kapal selam kelas Los Angeles tua, bersama dengan kapal selam kelas Seawolf dan Virginia yang terbaru.
Kapal selam ini merupakan versi terbaru dari Los Angeles Class yang ditugaskan pada tahun 1988. Kapal ini dianggap jauh lebih tenang daripada jenis Los Angeles aslinya.
Dijelaskan bahwa kapal kelas Los Angeles yang diupgrade 7 kali lebih tenang daripada kelas aslinya.
Kapal ini memiliki susunan senjata yang dianggap cukup kuat, yang dilengkapi torpedo Mk.48, rudal anti-kapal Sub-Harpoon dan rudal jelajah serangan darat Tomahawk.
kapal ini dapat beroperasi di bawah lautan es, di mana kapal selam rudal Rusia kerap bersembunyi mengutip Popular Mechanics.
5. | Kapal Kelas Virginia – Amerika Serikat
Kapal selam serang bertenaga nuklir kelas Virginia milik Angkatan Laut AS adalah penerus kapal Los Angeles. Kapal Virginia dirancang sebagai kapal alternatif yang lebih kecil, lebih murah, dan lebih serbaguna daripada kelas Seawolf yang canggih tetapi sangat mahal.
Saat ini terdapat 30 kapal selam bertenaga nuklir kelas Virginia yang masih beroperasi.
Kapal selam kelas Virginia dilengkapi dengan 12 tabung Vertical Launch System (VLS), platform ini digunakan untuk meluncurkan rudal jelajah serangan darat Tomahawk dengan jangkauan 1.700 kilometer.
Juga terdapat empat tabung torpedo 533 mm yang dapat digunakan untuk menembakkan total 26 torpedo kelas berat Mk.48 dan rudal anti-kapal Sub-Harpoon.