7 Cara Mendekorasi Rumah yang Wajib Diketahui Pemula
KompasNusantara - Punya rumah baru memang menyenangkan. Anda bisa dengan bebas mendekorasi hunian sesuai dengan selera.
Selain membuat tampilan ruangan jadi lebih menarik, dekorasi yang tepat juga dapat membuat rumah semakin hangat dan nyaman.
Proses mendekorasi rumah sebenarnya tidak mudah, ada banyak aspek besar hingga kecil yang perlu diperhatikan.
Ini jugalah yang membuat sebagian orang merasa sangat kesulitan ketika harus mendandani hunian mereka.
Namun tidak perlu khawatir, berikut beberapa tips dan cara mendekorasi rumah yang bisa Anda coba.
Cat Ulang Ruangan
Cara mendekorasi rumah yang paling umum adalah mengubah warna di dalam ruangan.
Warna berbeda tentu memberi kesan yang berbeda pula. Anda bisa berkreasi dengan berbagai warna cat untuk mendekorasi rumah.
Tidak hanya satu, Anda bahkan bisa mengombinasikan berbagai warna untuk menciptakan kesan unik.
Misalnya kombinasi warna gelap dan terang, seperti warna putih dan hijau tua untuk dinding dapur.
Sedangkan warna beige dan cokelat gelap bisa diaplikasikan pada area ruang tengah atau ruang keluarga.
Kombinasi warna terang seperti pastel atau dusty juga bisa dicoba, apalagi tone warna tersebut tengah diminati oleh masyarakat.
Jangan Ragu Mengganti Furniture
Furniture atau perabotan memegang peran penting dalam hunian.
Jika ingin interior ruangan tampak maksimal, maka jangan ragu untuk mengganti furniture lama yang Anda miliki.
Pilih jenis perabotan yang berkualitas. Meski berharga cukup mahal, tetapi estetika dan daya tahannya dinilai lebih terjamin.
Furniture berkualitas jelas memberi value lebih. Misalnya sofa atau tempat tidur dengan harga yang mahal, tentunya lebih nyaman.
Pemilihan furniture juga bisa disesuaikan dengan interior rumah.
Karpet Bisa menjadi Pemanis Ruangan
Cara mendekorasi rumah selanjutnya adalah menambahkan karpet.
Kehadiran karpet dapat mengubah suasana hunian secara drastis, terutama jika pola dan warna dari karpet tersebut terbilang unik.
Apalagi jika Anda bukanlah tipe yang menyukai ruangan penuh hiasan, maka karpet dapat menjadi pilihan dekorasi yang tepat.
Cat dinding berwarna netral misalnya, tidak akan tampak terlalu polos dan membosankan jika terdapat aksen manis dari karpet.
Hindari Satu Warna yang Sama
Tidak dapat dipungkiri, setiap orang pasti memiliki warna favorit.
Kecenderungan ini secara tidak langsung akan memengaruhi cara mereka mendekorasi rumah.
Karena itu, bukan tidak mungkin ruangan memiliki warna yang seragam sehingga terlihat sangat monoton.
Misalnya Anda suka dengan warna ungu, lalu satu ruangan tersebut dicat dan diisi dengan perabotan berwarna serupa.
Sebaiknya ini dihindari, karena akan membuat interior ruangan terlihat janggal dan berlebihan.
Jangan ragu bermain dengan berbagai opsi warna, pola dan tekstur.
Pajang Hiasan Dinding
Meninggalkan dinding terlihat polos jelas sangat disayangkan, sebab dinding dapat menjadi kanvas terbaik untuk menghiasi ruangan.
Dengan memajang beberapa lukisan atau potret, tentu bisa menjadi cara mendekorasi rumah yang tepat.
Bak sebuah galeri, Anda bisa menonjolkan sisi artistik pada ruangan, sehingga tamu yang datang akan terkesima melihat interior rumah.
Gorden Dapat menjadi Pemanis
Tiap rumah tentu dilengkapi dengan jendela sebagai sirkulasi udara. Hadirnya jendela pasti berkaitan erat dengan penggunaan gorden.
Tidak banyak yang menyadari bahwa gorden dapat menjadi elemen dekorasi penting bagi sebuah ruangan.
Karena itu, sebaiknya Anda tidak asal-asalan dalam memilih gorden, terutama untuk ruangan yang kerap ditempati oleh tamu.
Anda dapat memilih gorden berbahan beludru untuk memberi kesan mewah, atau tipe gorden yang flowy untuk kesan feminin.
Jangan lupa, pilih warna yang dapat mempercantik ruangan, ya.
Jangan Lakukan Dekorasi Berlebih
Cara mendekorasi rumah yang tidak kalah pentingnya adalah, Anda harus tahu kapan untuk berhenti.
Artinya, Anda sebaiknya tidak perlu terus-menerus mengisi ruangan dengan berbagai perabotan dan dekorasi.
Justru, ini dapat membuat ruangan menjadi terlalu padat dan sesak karena dipenuhi berbagai barang.
Bukannya estetis, justru interior ruangan malah terkesan berlebihan dan tidak sedap dipandang mata.
Dekor rumah secukupnya, lalu usahakan untuk mengisi ruangan dengan berbagai perabotan yang berguna.
Elemen hiasan memang penting untuk mempercantik ruangan, tetapi perhatikan pula komposisinya.
Itulah beberapa cara mendekorasi rumah yang bisa Anda coba.
Jangan ragu berkreasi demi hunian idaman, ya.
Selamat mencoba!